Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Misteri Kerangka Perempuan Filipina Ditemukan di Kebun Daerah Buleleng

ilustrasi police line
ilustrasi police line

Buleleng, IDN Times - Tubuh manusia ditemukan dalam wujud kerangka di area kebun Desa Tegallenge, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, pada Senin (8/7) lalu sekitar pukul 14.00 Wita. Setelah berlalu selama tiga bulan, pihak kepolisian Daerah (Polda) Bali akhirnya selesai melakukan identifikasi terhadap kerangka tersebut.

Kerangka manusia yang ditemukan oleh warga itu merupakan seorang perempuan asal Filipina bernama Ella Balmaceda Panno. Bagaimana polisi bisa mengetahuinya?

1. Identitas korban bisa diketahui setelah uji laboratorium forensik

Foto hanya ilustrasi. (Pexels.com/Pixabay)
Foto hanya ilustrasi. (Pexels.com/Pixabay)

Kabid Humas Polda Bali, Kombes Hengky Widjaja, menyebutkan teka-teki tengkorak yang ditemukan oleh warga itu bisa terungkap setelah ada permintaan pemeriksaan secara laboratorium forensik (Labfor) dari Polsek Seririt pada tanggal 8 Juli 2019. Bidang Labfor ini bekerja sama dengan Counter Transnational and Organized Crime (CTOC) Polda Bali.

"Identitas tulang dan tengkorak yang ditemukan, adapun barang bukti yang dikirim untuk dilakukan pemeriksaan adalah empat buah gigi dan lima buah potongan tulang," kata Hengky dalam keterangan tertulisnya, Kamis (24/10).

2. Identifikasi dilakukan kepada ibu korban

irishmirror.ie/Getty Image
irishmirror.ie/Getty Image

Labfor kemudian melakukan identifikasi dan mencocokkan dengan profil deoxyribonucleic acid (DNA) seorang ibu bernama Maricu B Pannoang, yang merasa kehilangan anaknya.

"Bidang laboratorium forensik Polda Bali berhasil melakukan indentifikasi atas nama Ms Ella Balmaceda Panno yang telah dicocokkan dengan profil DNA ibunya bernama Maricu B Pannoang dibawa oleh polisi Filipina dan hasilnya 99 persen cocok," ungkap Hengky.

3. Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait tewasnya korban

Terungkapnya identitas kerangka manusia asal Filipina ini, Hengky menyatakan pihaknya akan terus melakukan penyelidikan. "Terhadap temuan tengkorak tersebut masih dalam penyelidikan kepolisian," ujar Hengky.

Seperti diketahui, warga Tegallenge menemukan kerangka manusia di area kebun Desa Tegallenge, Seririt, Buleleng, Senin (8/7) lalu pukul 14.00 Wita. Tak jauh dari lokasi penemuanjuga ditemukan sebuah karung plastik.

“Info itu dari masyarakat Desa Tegallenge atas nama Made Artika bahwa di area kebun yang digarap oleh Nyoman Bagiarta ditemukan kerangka diduga kerangka manusia,” kata Kasubag Humas Polres Buleleng, Iptu Gede Sumarjaya, Senin (8/7) lalu.

Share
Topics
Editorial Team
Irma Yudistirani
EditorIrma Yudistirani
Follow Us

Latest News Bali

See More

artikel jatim republish to bali

09 Okt 2025, 18:59 WIBNews

Opinion bali

18 Jan 2024, 14:57 WIBNews

yuksksjsb

07 Sep 2023, 14:15 WIBNews

e3

27 Sep 2022, 14:25 WIBNews

bisnis dan keuangan

27 Sep 2022, 14:17 WIBNews